JURNALZONE.ID – Tunggal putri andalan Indonesia, Putri Kusuma Wardani atau akrab disapa Putri KW, berhasil memastikan diri lolos ke babak perempat final Australia Open 2025. Bertanding di Quaycentre, Sydney Olympic Park, Kamis (20/11) siang WIB, Putri sukses menundukkan wakil Taiwan, Wen Chi Hsu, lewat kemenangan straight game dengan skor 21-15 dan 21-10.
Kemenangan ini menambah daftar wakil Indonesia yang melaju ke babak delapan besar, menyusul keberhasilan Alwi Farhan dan pasangan ganda putri Febriana/Meilysa sebelumnya. Hasil positif ini sekaligus menjaga asa pebulu tangkis berusia 23 tahun tersebut untuk merengkuh gelar juara di turnamen BWF World Tour Super 500 ini.
Bangkit dari Tekanan Awal
Jalannya pertandingan pada gim pertama sempat berlangsung alot. Putri KW sempat tertinggal 1-2 dan 3-6 akibat beberapa kesalahan sendiri dan pengembalian bola yang menyangkut di net. Permainan netting dan dropshot variatif dari Wen Chi Hsu sempat menyulitkan pertahanan wakil Indonesia tersebut.
Namun, Putri perlahan meningkatkan intensitas serangan. Ia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 7-7 dan 9-9 lewat permainan drive dan smes silang. Momentum berbalik saat Putri unggul 11-9 di interval gim pertama. Konsistensi menjaga keunggulan dua hingga empat angka membuatnya menutup gim pembuka dengan kemenangan 21-15.
Dominasi dan Calon Lawan
Memasuki gim kedua, Putri KW tampil jauh lebih dominan dan nyaman dalam mengontrol permainan hingga menang telak 21-10.
Kemenangan mudah ini membawanya ke babak perempat final untuk menantang wakil Taiwan lainnya, Chen Su-yu, yang sebelumnya memenangi perang saudara melawan Chi Pin-chian.





