PT Vale Indonesia (INCO) mengumumkan telah menggelontorkan dana sebesar USD1,67 juta atau setara Rp28 miliar untuk kegiatan eksplorasi sepanjang kuartal IV-2025. Angka tersebut didasarkan pada asumsi kurs Rp16.800 per dolar Amerika Serikat.
Fokus eksplorasi INCO mencakup sejumlah wilayah dalam Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) perseroan. Area tersebut meliputi Blok Sorowako dan Sorowako Outer Area yang berlokasi di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan.
Selain itu, kegiatan eksplorasi juga menyasar Blok Bahodopi di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah, serta Blok Pomalaa di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Upaya ini dilakukan untuk mengidentifikasi potensi sumber daya mineral nikel di wilayah-wilayah tersebut.
Berdasarkan keterbukaan informasi yang dirilis pada Kamis, 8 Januari 2025, rincian anggaran eksplorasi per bulan menunjukkan pengeluaran sebesar USD657,89 ribu pada Oktober, USD508,77 ribu pada November, dan USD507,08 ribu pada Desember 2025.
Dalam pelaksanaannya, INCO tidak bekerja sendiri. Perseroan menggandeng pihak ketiga, yaitu kontraktor pengeboran dan geofisika, untuk mendukung kegiatan eksplorasi yang intensif ini.





