KRL Beroperasi Normal Kembali, Transjakarta Hentikan Seluruh Layanan

Redaksi Jurnalzone.id

Diterbitkan:

KRL Beroperasi Normal Kembali

Kondisi transportasi publik di Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu (30/8/2025) menunjukkan situasi kontras pasca-aksi unjuk rasa yang berujung ricuh sehari sebelumnya. PT Kereta Commuter Indonesia (KAI Commuter) mengumumkan layanan KRL Commuter Line tetap beroperasi normal, sementara PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menghentikan total seluruh layanannya karena situasi yang dinilai belum kondusif.

Melalui akun media sosial X resminya, @CommuterLine, KAI Commuter menyatakan bahwa perjalanan kereta tetap berjalan sesuai jadwal. Meski demikian, pihak KAI Commuter tetap melakukan antisipasi terhadap potensi gangguan di lintas layanan.

“Saat ini layanan perjalanan Commuter Line beroperasi normal. KAI Commuter tetap lakukan antisipasi jika kondisi lintas layanan tidak kondusif dan membahayakan perjalanan dan pengguna Commuter Line,” tulis pernyataan resmi tersebut.

KRL Beroperasi Normal Kembali
KRL Beroperasi Normal Kembali di Akun X Resmi @CommuterLine

Saat dikonfirmasi oleh seorang warganet mengenai rute Pasar Minggu-Bogor, akun tersebut kembali menegaskan, “Dapat kami informasikan untuk perjalanan Commuter Line saat ini terpantau normal ya Kak.”

Situasi berbeda terjadi pada layanan bus Transjakarta. Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani, dalam pernyataan tertulisnya mengonfirmasi penghentian seluruh operasional bus pada hari ini. Keputusan ini diambil dengan mempertimbangkan kondisi keamanan yang belum sepenuhnya pulih.

“Hingga pagi ini seluruh layanan Transjakarta belum bisa beroperasi melayani pelanggan,” ujar Ayu Wardhani pada Sabtu (30/8/2025). Penghentian ini juga dipicu oleh kerusakan pada sejumlah fasilitas vital, di mana setidaknya tujuh halte Transjakarta menjadi sasaran amuk massa pada Jumat (29/8), yaitu Halte Bundaran Senayan, Pemuda Pramuka, Polda Metro Jaya, Senen Toyota Rangga, Sentral Senen, Senayan BDKI, dan Halte Gerbang Pemuda.

Untuk memantau perkembangan situasi keamanan terkini di ibu kota dan dampaknya terhadap aktivitas warga, simak laporan lengkapnya hanya di Jurnalzone.id.

Ikuti kami di Google News: Follow Kami

Bagikan Berita Ini