Kemnaker Buka Pendaftaran Pemagangan Nasional 2025 Batch 2 via MagangHub Kemnaker

Redaksi Jurnalzone.id

Diterbitkan:

MagangHub Kemnaker

JURNALZONE.ID Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) RI resmi mengumumkan pembukaan pendaftaran Program Pemagangan Nasional 2025 Batch II. Program ini dirancang khusus untuk menjembatani lulusan baru perguruan tinggi dengan dunia kerja nyata.

Dilansir dari unggahan akun media sosial resmi @KemnakerRI, Kamis (6/11/2025), pendaftaran program ini dilakukan terpusat melalui portal MagangHub Kemnaker di maganghub.kemnaker.go.id.

Program ini merupakan hasil kolaborasi antara Kemnaker dengan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti Saintek). Tujuannya adalah memberikan pengalaman praktis, bimbingan profesional, dan perlindungan sosial bagi para peserta magang.

Syarat Peserta

Program ini menyasar segmen spesifik, yaitu para fresh graduate. Berdasarkan informasi resmi yang dirilis, kriteria utama peserta adalah “Lulusan perguruan tinggi antara 1 November 2024 – 31 Oktober 2025”.

Ketentuan ini menegaskan bahwa program ditujukan bagi mereka yang baru saja menyelesaikan masa studinya dan sedang mencari pengalaman kerja pertama yang terstruktur.

Keuntungan Program Pemagangan

Kemnaker memaparkan empat keuntungan utama yang akan didapat oleh peserta yang lolos seleksi. Manfaat tersebut mencakup pengembangan keterampilan, dukungan finansial, dan jaminan sosial.

Peserta dipastikan akan mendapatkan kesempatan “Belajar langsung di dunia kerja nyata” serta akan “Dibimbing mentor profesional” selama program berlangsung.

Selain pengalaman, peserta juga akan “Dapat uang saku dari pemerintah”. Dari sisi perlindungan, peserta akan “Dilindungi JKK & JKM dari BPJS Ketenagakerjaan”.

Kemnaker mengajak lulusan yang memenuhi syarat untuk segera mendaftar. “Kesempatan magang di perusahaan keren seluruh Indonesia udah di depan mata! Yuk Daftar Sekarang di maganghub.kemnaker.go.id,” tulis kementerian tersebut.

Ikuti kami di Google News: Follow Kami

Bagikan Berita Ini