JURNALZONE.ID – Jaringan operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) dilaporkan mengalami gangguan massal pada Selasa (2/9/2025) siang. Akibatnya, ratusan pengguna di berbagai kota besar mengeluhkan hilangnya sinyal secara total hingga tidak dapat mengakses layanan internet. Keluhan ini membanjiri media sosial X dan situs pemantau Downdetector.
Berdasarkan pantauan di media sosial X, banyak pengguna yang mempertanyakan penyebab gangguan tersebut. Sejumlah pelanggan melaporkan sinyal di ponsel mereka turun drastis ke jaringan Edge (E) atau bahkan hilang sama sekali selama berjam-jam.
“Min, ini beneran udah 2 jam sinyal ilang terus dikasihnya E,” tulis seorang pengguna. Keluhan senada juga diungkapkan warganet lain, “indosat kenapa dehhh kok sinyalnya E,” cuitnya.
Situs pemantau layanan, Downdetector.id, mencatat lonjakan laporan gangguan dari pengguna Indosat. Laporan tersebut mayoritas datang dari wilayah Semarang, Yogyakarta, Sleman, Jakarta, Surakarta, dan Surabaya. Data menunjukkan sekitar 70 persen pengguna melaporkan kehilangan sinyal total, 25 persen tidak bisa mengakses internet seluler, dan 6 persen sisanya mengalami total blackout atau mati total.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak Indosat Ooredoo Hutchison mengenai penyebab utama dari gangguan jaringan tersebut serta estimasi waktu pemulihan. Gangguan ini telah menghambat aktivitas komunikasi dan digital para penggunanya di area terdampak.





