Jadwal Lengkap Final Australia Open 2025

Redaksi Jurnalzone.id

Diterbitkan:

Putri KW Tembus Final Australia Open

JURNALZONE.ID – Puncak perhelatan turnamen BWF World Tour Super 500, Australia Open 2025, akan digelar pada Minggu (23/11). Sebanyak enam wakil Indonesia siap berlaga di Court 1 Sydney Olympic Park mulai pukul 09.00 WIB untuk menuntaskan misi “panen gelar” bagi skuad Merah Putih.

Indonesia dipastikan telah mengamankan dua gelar juara sebelum pertandingan dimulai. Hal ini berkat terciptanya All Indonesian Final di dua sektor sekaligus. Pada partai pembuka, ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari akan berhadapan dengan Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum.

Setelah itu. dilanjutkan dengan duel ganda putra antara Fajar Alfian/M. Shohibul Fikri melawan pasangan debutan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.

Misi Menambah Koleksi Gelar

Selain dua gelar yang sudah di tangan, Indonesia berpeluang menambah dua trofi lagi dari sektor ganda campuran dan tunggal putri. Pasangan Jafar Hidayatullah/Felisha A. N. Pasaribu akan menghadapi ujian berat melawan unggulan pertama asal Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.

Sementara itu, di partai penutup, tunggal putri Putri Kusuma Wardani (Putri KW) akan menantang “Ratu Bulu Tangkis” dunia asal Korea Selatan, An Se Young.

JADWAL FINAL (Minggu, 23 November 2025 – Mulai 09.00 WIB)

Berikut adalah urutan lengkap pertandingan (Order of Play) Final Australia Open 2025

  • (WD) Febriana D. Kusuma/M. Trias Puspitasari vs. Rachel A. Rose/Febi Setianingrum (Indonesia)
  • (MD) Fajar Alfian/M. Shohibul Fikri vs. Raymond Indra/Nikolaus Joaquin (Indonesia)
  • (MS) Yushi Tanaka (Jepang) vs. Lakshya Sen (India)
  • (XD) Jafar Hidayatullah/Felisha A. N. Pasaribu (Indonesia) vs. Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia)
  • (WS) Putri K. Wardani (Indonesia) vs. An Se Young (Korea Selatan)

Ikuti kami di Google News: Follow Kami

Bagikan Berita Ini