Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, berhasil memastikan langkah mereka ke babak final Denmark Open 2025. Tiket menuju partai puncak diraih setelah mereka menaklukkan pasangan unggulan kelima asal Tiongkok, Liang Wei Keng/Wang Chang, dalam laga semifinal yang digelar di Jyske Bank Arena, Denmark, Sabtu (18/10/2025) malam. Fajar/Fikri menang meyakinkan melalui dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-18.
Tampil Solid Sejak Awal Laga
Fajar/Fikri, yang menempati posisi unggulan ketujuh, menunjukkan performa solid sejak gim pertama dimulai. Mereka berhasil mengontrol jalannya pertandingan dan terus memimpin perolehan angka hingga akhirnya menutup gim pertama dengan keunggulan 21-15.
Kemenangan di gim pembuka ini menjadi modal penting bagi pasangan Indonesia untuk menghadapi gim kedua.
Menang di Poin Kritis Gim Kedua
Pada gim kedua, pertandingan berjalan jauh lebih ketat. Poin terus saling kajar hingga setengah gim dimenangkan oleh pasangan tiongkok 11-10. Pasangan Tiongkok terus memberikan perlawanan sengit, bahkan sempat menyamakan kedudukan di poin-poin krusial, termasuk pada skor 18-18. Namun, Fajar/Fikri menunjukkan ketenangan dan mental juara mereka.
Dengan tetap fokus, mereka berhasil merebut tiga poin beruntun untuk menyudahi perlawanan Liang/Wang dengan skor 21-18 dalam durasi total 40 menit. Kemenangan ini menjaga asa Indonesia untuk membawa pulang gelar dari sektor ganda putra.




