FLASHNEWS, JURNALZONE.ID – Anggota DPR dari Fraksi Partai NasDem, Ahmad Sahroni, dicopot dari jabatannya sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI. Keputusan ini merupakan buntut dari serangkaian pernyataan kontroversialnya yang viral terkait massa aksi unjuk rasa. Pencopotan tersebut diresmikan melalui surat Fraksi NasDem yang diterbitkan pada Jumat, 29 Agustus 2025.
Berdasarkan surat Fraksi Partai NasDem Nomor 758, Sahroni kini dipindahkan menjadi anggota Komisi I DPR. Posisi Wakil Ketua Komisi III yang ditinggalkannya akan diisi oleh Rusdi Masse Mappasessu. Surat pergantian tersebut ditandatangani oleh Ketua Fraksi NasDem, Viktor Laiskodat, dan Sahroni sendiri dalam kapasitasnya sebagai Bendahara Fraksi.
Belakangan, Sahroni menjadi sorotan tajam publik akibat ucapannya yang dianggap tidak pantas. Ia pernah menyebut massa pendemo yang menuntut pembubaran DPR sebagai “orang tolol sedunia.” Selain itu, ia juga mendukung penangkapan pedemo di bawah umur yang anarkis.
“Saya dukung Polda Metro menangkap mereka-mereka yang anarkis, sekalipun di bawah umur. Itu bayangin, di bawah umur aja begitu brengseknya bersikap,” kata Sahroni dalam pesan suara, Selasa (26/8).
Meskipun demikian, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem, Hermawi Taslim, membantah bahwa pergantian ini adalah bentuk sanksi. Ia menegaskan bahwa tidak ada pencopotan, melainkan hanya rotasi biasa untuk penyegaran.
“Hanya rotasi rutin, tidak ada pencopotan. Hanya penyegaran,” kata Hermawi saat dikonfirmasi. Ia juga menampik kaitan antara rotasi ini dengan pernyataan Sahroni yang menuai kritik publik.
Baca juga: Respon Presiden Prabowo Atas Kejadian Driver Ojol Tewas Dilindas Brimob
Untuk analisis lebih dalam mengenai dinamika politik terkini di parlemen dan dampaknya, terus ikuti liputan eksklusif di Jurnalzone.id.





